www.INDONESIATRAVEL.NEWS, BETUN – Penyanyi Timor Leste Maria Vitoria mengajak para wisatawan datang Konser Musik Perbatasan Malaka dan Kefamenanu (KMP-MK) 2019. Event ini sebelumnya akan digelar 28-29 Maret di Lapangan Paroki Kamanasa (MISI), Betun, Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT). Namun karena kendala teknis, maka event tersebut ditunda hingga pada tanggal 24-25 April 2019.

Acaranya dijamin akan seru. Pasalnya, selain Maria, bintang utama event ini adalah Bondan Prakoso.

“Konser Musik Perbatasan 2019 ini event luar biasa. Untuk itu, saya mengajak seluruh Marvilovers di manapun berada untuk datang ke Malaka. Jangan lupa, saksikan penampilan saya di Malaka. Ada juga Bondan Prakoso di sana,” tutur Maria Vitoria yang juga dikenal dengan panggilan Marvi.

Dalam penampilannya, Marvi akan membawakan beragam lagu hits. Soal kualitas suara, Marvi tidak perlu diragukan. Maria Vitoria adalah juara The Voice Portugal 2018. Di partai pemuncak Marvi melantunkan lagu ‘Over The Rainbow’.

“Ingat tanggal konsernya. Pokoknya semua harus datang. Saya tunggu masyarakat Timor Leste dan Indonesia di Malaka. Event ini terbuka bagi siapa saja,” kata Marvi lagi.

Nama Marvi memang populer. Dari survey yang dilakukan Kemenpar, nama Marvi menjadi penyanyi Timor Leste yang paling dinanti aksinya di Konser Musik Perbatasan Malaka 2019.

“Maria Vitoria adalah penyanyi yang luar biasa. Jelas aksinya sangat diminati. Khusus bagi Marvilovers di Timor Leste, jangan lewatkan momentum ini. Apalagi, Marvi juga secara khsus sudah meminta kalian semua untuk datang. Akan ada banyak kemeriahan di KMP-MK 2019. Bondan Prakoso juga show di sana,” terang Asisten Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Regional III Kemenpar Muh. Ricky Fauziyani.

Selain aksi Maria Vitoria, Konser Musik Perbatasan Malaka 2019 juga menampilkan Orkes Suling Bambu. Publik akan diajak bergoyang dengan iringan musik dangdut. Orkes Suling Bambu spesialis musik dangdut klasik hingga warna ‘koplo’. Dijamin lagu dangdut yang sedang hits saat ini akan ditampilkan secara masif. Apalagi, dangdut diminati di Tanah Timor bersama pop, rock, hip hop, dan reggae.

“Kami ingin semua bisa bergembira bersama. KMP-MK 2019 mengajak semua bergoyang dengan irama dangdut. Dan kami ingatkan juga, Marvi pun sangat piawai membawakan lagu dangdut. Semua pasti ingat kalau Marvi ini pernah menjadi peserta di Dangdut Academy Asia. Kalau kangen Marvi bernanyi dangdut, silahkan request langsung saat bertemu di KMP-MK 2019. Semoga terkabul,” papar Ricky.

Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya menjelaskan, Konser Musik Perbatasan Malaka 2019 menjadi event crossborder yang seru. Kehadiran Marvi diyakini akan mengatrol arus kunjungan wisatawan Timor Leste.

“Marvi adalah talenta yang hebat. Dia tidak terpaku pada satu genre musik. Kehadiran Marvi bersama Bondan Prakoso tentu menjadi paket terbaik. Marvi bisa menggerakan wisatawan Timor Leste lebih besar ke Malaka. Dia sangat populer di sana dan paling diminati saat ini. Kami optimistis, Konser Musik Perbatasan Malaka 2019 akan sukses,” tutup Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya.(*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here