JAKARTA – Karanganyar, sebuah kota di kaki Gunung Lawu terkenal sebagai kawasan yang terkenal destinasinya yang keren. Namun bukan saja itu, Karanganyar ternyata menawarkan wisata kuliner yang yahud juga. Dijamin #PesonaMudik2019 akan semakin menyenangkan di Kabupaten ini.

“Karanganyar menawarkan sensasi wisata kuliner yang tak berkesudahan. Pusat Kuliner tersebar luas di kawasan sepanjang kota. Mulai dari Palur dengan Bakso spesialnya, sampai dengan wisata kuliner di kawasan Taman Pancasila yang berjubel jumlahnya. Pokoknya Karanganyar pasti memuaskan dahaga pencinta kuliner,” ujar Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Lantas kuliner apa saja yang wajib dicoba di Karanganyar? Berikut 10 kuliner yang harus disambangi saat libur Lebaran.

1. Soto Karang

Soto karang yang menjadi nama sebuah rumah makan yang terletak tepat di utara alun-alun karanganyar. Namanya boleh aneh. Namun, kamu bakalan puas bahkan ketagihan setelah mencobanya. Isi dari soto ini terdiri dari nasi, kentang goreng, kecambah, bawang goreng, irisan daun seledri serta potongan iga sapi dengan ukuran besar. Potongan iga di sini memang besar, tapi teksturnya empuk. Nah, tampilannya yang menyerupai karang di laut membuatnya disebut soto karang.

Istimewa dari kuliner ini tak hanya potongan iganya. Cita rasa dari kuah gurihnya bikin pengen nambah lagi. Perpaduan rempah dari serai, bawang putih, daun bawang, lengkuas, serta jahe sangat pas di lidah. Belum lagi perasan jeruk nipis serta sambal yang tak kalah menggoda. Nah, sebelum menyantap sajian ini, jangan lupa untuk mengaduknya agar citarasanya makin lezat.

2. Rumah Makan Sate Landak Gunung Mas

Menuju wana wisata Tawangmangu, belum afdol jika belum mampir di Rumah Makan Gunung Mas, Plumbon Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Tepatnya, terletak di Jalan Raya Tawangmangu-Matesih Kilometer 2, di pinggir jalur alternatif dari Solo ke Tawangmangu via Matesih sebelum masuk ke Pasar Tawangmangu. Rumah Makan ini terkenal ramai, karena menyediakan “makanan ekstrim” yaitu Sate Landak.

Saking terkenalnya, Rumah Makan Gunung Mas ini pernah menerima penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk kategori pelopor sate landak di Indonesia. Menariknya lagi, Rumah Makan Gunung Mas tidak membuka cabang di manapun. Santapan makanan yang tergolong “esktrim,” daging landak ini, tidak semua orang doyan memakannya. Padahal jika Anda menyantapnya, rasanya sedemikian enak, teksturnya pun seperti daging kambing. Apalagi dibakar dengan bumbung kecap yang pedas dan mengundang selera.

3. Ayam Tim Mbok Yem

Dari sekian banyak resto di Karanganyar, kalian harus menjadikan Ayam Tim Mbok Yem sebagai tempat makan di Karanganyar yang wajib di kunjungi. Citarasa ayam yang gurih dan empuk dipadu dengan sambel ijonya, dijamin membuat kalian ketagihan.

Ayam Tim Mbok Yem ini juga salah satu rumah makan yang sangat legendaris di kota Karanganyar. Ayam Tim Mbok Yem ini juga pas untuk kalian jadikan oleh-oleh ketika habis berkunjung atau berwisata di kota Karanganyar.

Alamat Ayam Tim Mbok Yem ini berada di kawasan Karangpandan, Karanganyar.

4. Sup Buntut Bu Ugi

Kalo tempat makan di Karanganyar yang satu ini sudah sangat termasyur ke penjuru negeri. Setiap wisatawan yang berkunjung ke Tawangmangu pasti menyempatkan diri untuk berkunjung ke warung Sup Buntut Bu Ugi ini.

Hawa dingin pegunungan di Tawangmangu memang menjadi sangat pas untuk menyantap segarnya sup Buntut Bu Ugi ini. Banyak wisatawan yang ketagihan dengan sup ini, bahkan banyak yang jauh jauh ke tawangmangu cuman untuk menikmati sup ini saja.

Lokasinya berada di di jalan raya Tawangmangu. Ketika kalian berkunjung ke Tawangmangu pasti akan melewati warung ini. Tepatnya berada di Jalan Raya Tawangmangu, Kalisoro, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar.

5. Rumah Teh Ndoro Donker Kemuning

Penggemar teh wajib ke tempat ini. Apalgi lokasinya sangat nyaman. Tempat ini menyajikan aneka teh pilihan dengan kualitas terbaik, serta makanan dan pelayanan yang profesional akan membuat kalian merasa nyaman dan betah. Ndoro Dongker adalah salah satu wisata kuliner di Kemuning yang terbaik.

Salah satu hal yang membuat Ndoro Donker menarik adalah kita dapat menikmati teh langsung di kebun tehnya. Sambil minum teh, sekalian pula menikmati suasana pegunungan yang asri. Di Ndoro Donker kalian juga bisa memesan makanan berat seperti nasi goreng dan ada juga aneka camilan yang menggugah selera.

Lokasinya berada di Jl. Karangpandan-Ngargoyoso, Puntukrejo, Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar. Atau jika kalian sedang berkunjung ke Candi Ceto pasti melewati Rumah Teh ini.

6. Ayam Panggang Dian Rahma Karanganyar

Salah satu ayam panggang terbaik di Solo Raya. Rumah makan Ayam Panggang Dian Rahma ini benar benar menggugah selera. Warung yang buka mulai pukul 09.00 ini selalu diserbu oleh para pembeli. Tidak sedikit pelanggan setia yang sering kembali ke warung ini.

Keunikan dari ayam panggang dian rahma ini adalah pada proses pemasakannya, yaitu tidak langsung di bakar diatas bara melainkan ayam diletakkan di atas kuali kusus yang dibawah kuali itu diberikan pembakaran yang cukup panas. Hal tersebut yang menyebabkan ayam panggang di warung ini berbeda dari yang lain.

Alamat dari Ayam Panggang Dian Rahma ini berada di Jalan RM.Sahid Geneng, 6, Tegalgede, Kec. Karanganyar, Kabupaten Karanganyar.

7. Sate Kambing Mbah Sadir

Warung makan yang satu ini menyediakan makanan khas berupa sate kambing saja. Jadi jangan harap anda bisa menemukan sate ayam ataupun beberapa jenis sate lainnya di sini. Sekalipun hanya menyediakan makanan sate kambing saja, namun rasa yang diberikan dari sate kambing ini sangat lezat dan melebihi beberapa rasa dari jenis sate lainnya. Hal ini mengingat bumbu yang digunakan oleh mbah sadir adalah bumbu khas kota Karanganyar yang bisa membuat makanan menjadi lebih gurih, renyah, dan lezat.

Nah yang penasaran silahkan sambangi Sate Kambing Mbah Sadir di daerah Pendem Mojogedang, Karangaanyar.

8. Bale Branti

Mengangkat tema kejawen, bangunan di kafe ini bergaya arsitektur Jawa dan lengkap dengan pendoponya. Selain anak muda, Bale Branti ini sangat cocok sebagai tempat makan bersama dengan keluarga.

Selain di dalam pendopo, Bale Branti juga tempat makan di luar ruangan. Berbagai area didesain cantik dan nyaman untuk para pengunjung. Tidak hanya itu saja, siapapun yang duduk di sana bakal mendapatkan pemandangan cantik perkebunan teh yang hijau. Udara segar dari pegunungan pun menjadi bonus nongkrong di kafe satu ini.

Bukan hanya tehnya saja yang menjadi langganan para pengunjung. Di Bale Branti juga menyediakan makanan berat yang Jawa banget. Sebut saja Ayam Goreng Tim yang dagingnya empuk, bumbunya meresap serta kulit luarnya yang crispy. Benar-benar memanjakan lidah serta perut. Selain makanan berat, menu di sini juga menyediakan camilan seperti pisang goreng, Pohong Kluwo Areh Jawa hingga Tape.

Nah yang ingin ke tempat ini silahkan langsung cus ke Jalan Kaliondo No. 1, Desa Kemuning, Ngargoyoso Karanganyar.

9. Molen Pisang Imut

Molen imut sudah menjadi ikon dan selalu habis diserbu pengunjung dari pagi hingga malam hari.Untuk membuat molen imut, Pisang Bawen Tanduk yang sudah matang diiris tipis- tipis dan dibalut kulit dari adonan tepung terigu lalu digoreng. Pisang tanduk khas Tawangmangu sendiri ketika sudah matang rasanya sudah manis dan tidak cepat bususk, sehingga sangat cocok dijadikan molen.

Molen imut disajikan dengan taburan gula halus. Harganya sangat murah. Pengunjung bisa membeli dari porsi lima ribu rupiah saja lo. Murah bukan?Molen imut bisa ditemu di sepanjang jalan dekat dengan pasar dan terminal Tawangmangu. Di sana banyak sekali penjual yang mangkal dengan gerobaknya untuk menjual molen yang buka mulai pukul 8 pagi hingga tengah malam. Molen imut sangat enak dinikmati selagi hangat. Banyak juga pengunjung yang mampir untuk membeli molen imut lalu menikmatinya di puncak Tawangmangu. Kudapan ini juga wajib dicoba.

10. Euphoria Karanganyar

Ini dia tempat nongkrongnya kaum millenial Karanganyar. Tempat makan kekinian ini memiliki tema Taste of Happiness.

Euphoria Karanganyar merupakan cabang terbaru dari grup kuliner Euphoria, sebelumnya telah sukses membuka pertama kali Euphoria Solo, lalu membuka Warunk Euphoria Solo Baru, dan yang terbaru inilah Euphoria Karanganyar. Cabang terbaru Euphoria ini berada di Kabupaten Karanganyar oleh karena itu namanya Euphoria Karanganyar.

Euphoria Karanganyar hadir sebagai tempat makan kekinian yang cozy banget, instagramable, dan luas juga. Euphoria Karanganyar juga punya area panggung yang bisa digunakan untuk berbagai acara seperti live music. Jadi sobat bisa menikmati kebahagiaan dalam kebersamaan dengan keluarga, sahabat maupun pacar.

Euphoria Karanganyar sendiri berada di Jalan Lawu, Cangakan Timur, Cangakan Karanganyar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here